Tantangan Bisnis Modifikasi Audio Mobil

Sparepart bisnis modifikasi audio mobil saat ini mengalami peningkatan yang sangat pesat seiring dengan kebutuhan masyarakat yang juga semakin tinggi. Berbagai perusahaan terkadang berlomba-lomba membuat inovasi agar produk otomotifnya jauh lebih unggul dari perusahaan pesaing sehingga dapat meningkatkan minat masyarakat untuk melakukan transaksi pembelian.

Walau beberapa perusahaan sudah membuat spesifikasi standar kendaraan dengan tujuan untuk meningkatkan kenyamanan masyarakat. Namun, terkadang banyak dari masyarakat yang merasa kurang puas hingga melakukan beberapa proses modifikasi. Beberapa jenis modifikasi yang banyak dilakukan oleh masyarakat saat ini adalah berkaitan dengan peningkatan kualitas audio kendaraan terutama mobil.

Mengenal Audio Mobil

Sebelum melangkah pada penjelasan tantangan bisnis modifikasi audio mobil, anda perlu mengetahui apa itu sistem audio. Sistem audio adalah salah satu perangkat yang digunakan untuk menghasilkan suara tertentu dengan tujuan untuk membuat penumpang mobil merasa nyaman dan terhibur karenanya.

Paket Audio Mobil Honda HRV, Sumber: Google
Paket Modifikasi Audio Mobil Honda HRV, Sumber: Google

Adapun alasan dasar perusahaan menciptakan alat ini, berawal dari pengalaman beberapa customer yang merasa sangat bosan saat harus menunggu kemacetan tanpa melakukan apa-apa. Karena hal tersebut beberapa perusahaan menciptakan audio yang dapat menghasilkan suara atau musik yang mana diketahui dengan musik maka akan membuat orang menjadi lebih rileks.

Tantangan Bisnis Modifikasi Audio Mobil

Adanya peluang bisnis yang besar dalam bidang service mobil dan modifikasi mobil salah satunya penambahan audio pada mobil, maka banyak perusahaan yang melirik untuk dijadikan peluang bisnis. Akan tetapi ini juga membuat tantangan dan tingkat persaingan dalam bidang modifikasi semakin besar.

Oleh karena itu, anda perlu mengetahui apa saja tantangan yang perlu dihadapi saat menjalankan bisnis ini, berikut kami berikan ulasannya untuk anda:

1. Gunakan Tenaga Kerja yang Berpengalaman

Langkah pertama yang anda hadapi adalah menyangkut tenaga kerja. Gunakanlah tenaga tenaga kerja yang berpengalaman dan profesional dibidangnya apalagi bisnis yang anda jalankan dalam bidang teknologi dimana sumber daya manusia yang tinggi diperlukan disini.

2. Perbanyak Tenaga Kerja Muda

Era digital erat kaitannya dengan anak muda. Karena itu, banyak perusahaan digital mempekerjakan anak muda mengingat, mereka dinilai memiliki karakteristik yang cocok untuk era digital.

3. Selalu Lakukan Inovasi Dalam Modifikasi Audio Mobil

Selanjutnya inovasi juga perlu untuk selalu ditingkatkan, dimana hal ini menyesuaikan dengan trend dan minat yang diinginkan dari beberapa generasi maju. Kita tau sendiri saat ini kendaraan sudah banyak yang menggunakan listrik dan setiap barang elektronik dituntut ramah energy.

4. Lakukanlah Perencanaan Strategi yang Benar

Perencanaan strategi yang benar dan tepat menjadi tantangan terbesar ketika anda ingin memulai bisnis ini. Perencanaan biasanya meliputi strategi pemasaran atau target pasar, advertising, pemilihan tenaga kerja, dan masih banyak lagi.

Lakukan Strategi Perencanaan dengan Tepat, Sumber: Google
Lakukan Strategi Perencanaan Bisnis Modifikasi Audio Mobil Dengan Tepat, Sumber: Google

Lakukan strategi dengan pemikiran jangka panjang karena ini menyangkut kepentingan berjalan atau bertahannya perusahaan anda kedepannya. Ambil contoh seperti yang dilakukan salah satu perusahaan penyedia jasa elf Jogja yang sudah memperkirakan bahwa elf akan terus digunakan karena kapasitasnya yang sangat luas untuk bepergian dengan jumlah penumpang yang banyak.

5. Mengubah Kesalahan Menjadi Keuntungan

Terakhir dalam menjalankan bisnis pastikan agar segala kesalahan atau kekurangan yang didapat selama berproses, agar tidak terulang melainkan mengubahnya menjadi pelajaran. Dengan demikian jika hal tersebut benar-benar dapat anda atasi maka keuntungan dapat anda peroleh dengan mudahnya.

Jenis Audio Mobil dan Spesifikasi

Karena banyak masyarakat kurang puas dengan audio standar yang disediakan perusahaan, sehingga prospek bisnis sparepart dalam menyediakan kebutuhan cadangan tersebut semakin menguntungkan. Contohnya saja dalam pembuatan audio beberapa pebisnis sparepart bahkan membuat beberapa jenis audio mobil agar dapat digunakan oleh semua lapisan masyarakat.

Beberapa jenis beserta spesifikasi audio mobil yang tersedia di pasaran saat ini sebagai berikut:

1. Audio Sound Quality (SQ)

Jenis audio SQ adalah salah satu jenis audio yang mengutamakan kualitas suara, yaitu dari sisi bayangan suara, kedalaman, tata panggung, dan kejernihan. Sound jenis ini juga dilengkapi dengan peredam suara dan cross over yang terletak di bagian pintu, bagasi, langit-langit lantai dan dashboard, dimana hal ini membuat suara yang dihasilkan terdengar halus dan mewah.

2. Audio Sound Quality Load (SQL)

Jenis audio SQL adalah salah satu jenis audio yang menggabungkan audio Sound Pressure Level (SPL) dan Sound Quality (SQ) menjadi satu, dimana dari penggabungan ini maka menghasilkan kualitas audio yang baik dan jernih dengan volume yang keras.

2. Audio Sound Quality Load (SQL), Sumber: Google
Audio Sound Quality Load (SQL), Sumber: Google

3. Audio Sound Pressure Level (SPL)

Jeis audio SPL merupakan salah satu jenis sound yang letak perbedaan menonjol. Dari jenis audio lainnya adalah terletak pada kekerasan suaranya yang lebih nyaring. Ciri khas jenis modifikasi ini adalah menggunakan subwoofer dengan jumlah yang sedikit yaitu berjumlah satu atau dua saja namun dengan subwoofer bervolume besar.

4. Audio Car Theater

Jenis audio car theater adalah salah satu perangkat yang dilengkapi dengan televisi, DVD player, dan speaker yang berkualitas. Sehingga mobil seolah-olah menjadi seperti teater atau bioskop. Speaker dan subwoofer yang digunakan juga berkualitas tinggi, sehingga suara yang dihasilkan jernih dan keras.

Anda bisa memilih jenis audio yang dapat diaplikasikan dalam mobil anda. Namun, sebelum memilih jenis audio mobil, pastikan spesifikasinya terlebih dahulu agar anda tidak menyesal dikemudian hari.

Selain itu, apabila anda ingin menjalankan bisnis modifikasi audio mobil, pastikan anda mengetahui beberapa tantangan yang perlu dilewati karena pemasaran produk otomotif kian meningkat setiap harinya dan tantangannya pun juga semakin besar. Semoga penjelasan diatas dapat menambah wawasan bagi anda. 

Leave a Comment